Kencur merupakan tanaman herba rhizomatous genus Kaempferia dan termasuk dalam keluarga Zingiberaceae. Minyak esensial dari kencur digunakan dalam parfum dan obat-obatan. Di Jawa , kencur digunakan sebagi bumbu nasi dan juga sebagai minuman kesehatan(beras kencur). Di banyak negara Asia kencur digunakan untuk bahan baku cuka, dan bahan baku untuk mencuci rambut. Kencur ditemukan tersebar di sebagian daerah Sabbatarian, India.
Kencur adalah tanaman yang sangat aktif dan banyak berkhasiat menyembuhkan beberapa penyakit. Dalam kencur terdapat sifat antitumor yang tinggi dan bersifat antimutagenik. Fraksi heksan pada kencur dikategorikan sebagai obat penyembuh luka baik pada hewan mau pun manusia. Mengandung minyak esensial sekitar 2,5 sampai 4%. Komponen utama minyak adalah etil sinamat (25 %), metoksisinamat (30 %) dan asam pmethoxycinnamic , juga senyawa monoterpene keton. Dan bersifat sitotoksik.
- Kencur juga bersifat stimulasi, ekspektoran, karminatif dan diuretik. Digunakan untuk meredakan batuk atau masalah pernafasan . Di Filipina, rebusan kencur digunakan untuk dispepsia, sakit kepala dan malaria. Kencur dan akarnya sering digunakan untuk penyedap makanan dan sebagai bahan utama yang sering di teliti dalam bidang kedokteran di Asia Tenggara. Dapat megobati bisul, sakit kepala tak tertahankan, kaku sendi dan infeksi saluran kemih.
- Kencur dinyatakan dalam pengobatan medis dapat meredakan dan mengobati sejumlah besar penyakit, termasuk memar, kolera, batuk, ketombe, demam, radang, sakit pinggang, rematik, rhinosis, kudis, sakit tenggorokan, pembengkakan, sakit gigi, dan tumor.
- Sebuah body lotion berbahan baku kencur dapat digunakan untuk melawan radikal bebas dan melindungi kulit dari sengatan sinar UV. Selain itu, daun kencur juga berkhasiat menyembuhkan sakit mata. Di Thailand, kencur kering digunakan sebagai kardiotonik. Di India, kencur kering dikombinasikan dengan beberapa tanaman lain untuk mencegah dan mengobati penyakit jantung . Hal yang sama juga digunakan untuk pengobatan sakit perut, muntah, diare dan mengurangi rasa sakit gigi.
- Di Sri Lanka, kencur dicampur dengan minyak dan digunakan secara eksternal untuk penyembuhan luka dan diterapkan untuk menghangatkan daerah rematik. Kencur dihaluskan kemudian dicampur dengan madu untuk meredakan batuk.
- Dari menurut beberapa peneliti baru-baru ini, kencur juga berguna untuk menenangkan orang dengan gangguan jiwa, karena sifatnya yang aromatik. Selain itu sebagai obat perut kembung, anti inflamasi, sialagogue, dan muntah-muntah pada anak-anak. Kencur juga berguna dalam menyembuhkan gastropati , basal, radang, luka, ulkus, bekuan darah, tumor dan kanker, atau pembengkakan pada beberapa daerah tubuh. Kencur segar digunakan hampir di seluruh bagian India dan Indonesia. Selain dapat diolah sebagai minuman kesehatan kencur dipercaya dapat mencegah mandul dan beberapa penyakit klamin (selengkapnya tentang manfaat kencur: klik disini).
0 komentar :
Posting Komentar